Sorotrakyat.com | Kota Bogor — Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bogor menggelar doa bersama lintas agama yang secara langsung dipimpin enam tokoh agama di Kota Bogor.
Doa Bersama yang diinisiasi Festival Merah Putih (FMP) merupakan salah satu rangkaian dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-76 di Kota Bogor yang berbeda dengan daerah lain dan dilaksanakan di salah satu ikon Kota Bogor, yakni di Tugu Kujang, Selasa (17/8/2021).
Pembacaan doa bersama untuk keutuhan dan kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) diawali oleh perwakilan MUI Kota Bogor, KH. Fu’ad Fitri Fahrurozi. Selanjutnya Ketua Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan (HAK) serta koordinator Kemasyarakatan keuskupan Bogor, Romo Mikael Endro Susanto.
Kemudian, Ketua Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia Kota Bogor, Torang Panenti Panjaitan, Parisada Hindu Bogor, Ketut Suta Arnawa, Majelis Buddhayana Indonesia Kota Bogor, Romo Cunda Jugiarta Supandi dan terakhir dari Majelis Agama Khonghucu Bogor, Js. Andri Harsono.
Penghargaan dan apresiasi disampaikan Wali Kota Bogor, Bima Arya bagi Bogor Sahabat (Bobat) dan Festival Merah Putih yang terus menguatkan kebersamaan dan kebangsaan di Kota Bogor.
“Hari ini situasinya sangat membaik, ini tentunya karena ikhtiar semua pihak, mari kita genapkan ikhtiar kita dengan doa yang senantiasa kita panjatkan. Mari kita memohon kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa agar seluruh lisan kita disatukan dengan perbuatan kita, agar garuda merah putih yang menancap di atribut betul-betul melekat di dada dan tergambar dalam setiap langkah serta perbuatan kita. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa memudahkan semua ikhtiar kita dan menguatkan kebangsaan dan kebersamaan kita,” ungkapnya.
Apresiasi juga disampaikan Danrem 061 Suryakencana, Brigjen TNI Achmad Fauzi atas pelaksanaan doa bersama lintas agama. Kepada semua warga Kota Bogor, Danrem menyampaikan pesan untuk bersatu padu untuk Indonesia yang lebih baik.
“Mari kita tingkatkan semangat dan keyakinan, karena ada harapan yang lebih menantang ke depan. Yang jelas pandemi ini harus kita hadapi dan keadaan sudah semakin membaik, melaksanakan kegiatan dengan sebaik-baiknya,” ajaknya.
Kegiatan yang dimaksud Danrem adalah mendukung percepatan vaksinasi nasional. Vaksinasi di Kota Bogor saat ini baru mencapai 50 persen, karena itu dibutuhkan usaha yang lebih maksimal dan perjuangan yang lebih keras lagi.
“Diharapkan 50 persen sisanya bisa selesai pada akhir September 2021,” jelasnya.
Dia menegaskan, wabah Covid-19 ini nyata dan pandemi ini tugas bersama untuk dihadapi dan ditangani. Karenanya tugas ini harus dilakukan bersama-sama.
“Ciptakan situasi yang lebih baik, saling menjaga dan saling melindungi dengan melaksanakan protokol kesehatan secara disiplin baik dan benar,” tutur Danrem.
Ketua Panitia FMP Teuku Anwar menuturkan, Kota Bogor menjunjung toleransi umat beragama. Karena itulah di momen HUT Kemerdekaan ini, sebagai rangkaian kegiatan dari Festival Merah Putih 2021 digelar doa bersama.
“Harapannya agar Kota dan Warga Bogor selalu diberikan berkah selamat, terhindar dari bencana apapun dan segera terbebas dari Pandemi Covid-19,” harapnya.
Selain doa bersama, acara yang dihadiri Wali Kota Bogor, Danrem 061/SK, Ketua DPRD Kota Bogor, Kapolresta Bogor Kota, Dandim 0606 Kota Bogor ini juga dilakukan Pembacaan Ikrar Kebangsaan Generasi Muda Kota Bogor. (Red)
Editor & Penerbit : Den.Mj