Komisi IV DPRD Apresiasi BLK Disnaker Kota Bogor

Sorotrakyat.com | Kota Bogor – Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Bogor menggelar latihan kerja untuk ratusan masyarakat Kota Bogor di Balai Latihan Kerja (BLK), Senin (14/6).

Kegiatan ini pun mendapatkan apresiasi dari Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor, Said Muhamad Mohan, yang menghadiri langsung pembukaan latihan kerja.

banner 325x300

“Apresiasi kami untuk Disnaker, dalam hal ini BLK sebagai eksekutornya bahwa dengan kegiatan seperti ini bisa menciptakan lapangan kerja baru. Kedua, megurangi angka pengangguran di Kota Bogor,” kata Mohan.

Tak hanya itu, Mohan juga menilai visi dari Disnaker Kota Bogor untuk menciptakan lapangan kerja baru dengan menggelar latihan kerja ini adalah sesuatu yang positif dan harus didukung penuh. Karena saat ini menurutnya ditengah meningkatnya tren pasar digital sudah tidak jaman untuk mencari kerja, tetapi bagaimana menciptakan lapangan kerja baru.

“Tadi semangatnya bagus dari pak kadis dan saya juga ikut memotivasi bahwa adik-adik kita yang mengikuti pelatihan ini sebisa mungkin menjadi pengusaha baru yang tentunya mereka akan membuka lapangan kerja yang baru,” ujarnya.

“Mudah-mudahan mereka belajar dengan lancar dan sungguh-sungguh agar setelah selesai mereka bisa mengaplikasikan ilmu yang didapatkannya,” pungkasnya. (Red)

Editor & Penerbit : Den.Mj

Baca Juga:  Jebakan Batman Ranperpres, Dewan Pers Ingin Jadi Lembaga Pemerintahan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *