Kapolsek Citeureup Ungkap Pelaku Curat

Sorotrakyat.com | Bogor – Citeureup – Bermula dari seorang korban berinisial (L) yang baru tiba di Warung Sunda Tengsaw Desa Tarikolot, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, dirinya menggunakan 1 (satu) unit sepeda motor merk Yamaha Mio berwarna Hitam.

Dari keterangan Kapolsek Citeureup Kompol Eka Chandra Mulyana, SH., SIK., menjelaskan bahwa diketahui korban (L) memarkirkan motornya didepan Warung Sunda namun tidak dikunci stang, saat sudah sepi pembeli (L) baru menyadari bahwa sepeda motor miliknya telah hilang dicuri oleh pelaku yang tidak ketahui.

banner 325x300

“,Kemudian, (L) memberitahukan temennya berinisial (D). Lalu (L) dan (D) berusaha mencari sepeda motor tersebut ketika melewati bengkel Lebak Pasar, tepatnya di depan Pom Bensin Lebak Pasar ada sepeda motor yang mirip dengan sepeda motor miliknya kemudian ia menghampiri,” ungkapnya.

Setelah di cek ternyata benar kendaraan sepeda motor miliknya dan langsung membawa pelaku beserta barang buktinya ke Polsek Citeureup.

“Setelah dilakukan pemeriksaan penyidik menemukan keanehan , Pelaku diduga ada gangguan jiwa rencana kami akan lakukan pemeriksaan kejiwaan terlebih dahulu baru akan dilakukan penyidikan dengan Transparan dan Akuntabilitas guna pengusutan lebih lanjut,” ungkap Kapolsek Citeureup. (Red)

Editor & Penerbit : Den.Mj

Baca Juga:  Kapolsek Citeureup Lakukan Restorative Justice Kasus Pencurian Tabung Gas 3 Kg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *