Dedie Rachim Apresiasi Sarana Komunikasi Timur, Bantu Penanganan Bencana di Kota Bogor

Sorotrakyat.com | Kota Bogor – Sarana Komunikasi Timur (Sakti) Merayakan HUT ke-9 di Gedung Doni Damara, Jalan Pahlawan, Nomor 78B, Kota Bogor, Minggu (16/10/2022).

Berbagai rangkaian kegiatan digelar untuk memeriahkan HUT yang tahun ini bertema Nya’ah Ka Sakti (Sayang ke Sakti). Mulai dari pemotongan kue, santunan anak yatim dan tausiyah merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW.

banner 325x300

“Kami ada santunan ke 20 anak yatim di sekitar lokasi dan karena masih Maulid Nabi Muhammad SAW ada acara tausiyah juga,” ujar Ketua Sakti Kota Bogor, Mulyadi.

Mulyadi mengatakan, perayaan HUT Sakti dengan tema Nya’ah Ka Sakti untuk memberikan motivasi ke 400 anggota Sakti agar semakin sayang ke Sakti dan semakin merasa memiliki Sakti sebagai rumah sendiri.

Pasalnya, jika bukan dari anggota sendiri siapa lagi yang akan sayang dan dengan merasa memiliki, kekompakan dari perkumpulan ini bisa terus dijaga semakin solid.

“Sakti ini perkumpulan relawan kebencanaan dan kemanusiaan. Anggota kami juga turut membantu dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bogor pada kondisi tanggap bencana di beberapa titik Kota Bogor,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengatakan, di HUT Sakti yang ke-9 semoga bisa terus memberikan kiprah terbaik bagi masyarakat Kota Bogor dan membantu warga yang terkena bencana.

Ia mengucapkan terima kasih juga selama dua pekan Kota Bogor dilanda longsor, banjir lintasan, pohon tumbang dan lainnya karena relawan Sakti turut berperan serta.

“Teman-teman Sakti bisa bantu menyosialisasikan ke warga kalau bangun rumah jangan di pinggir sungai karena rawan longsor. Apalagi cuaca ekstrem ini diprediksi akan berlangsung sampai April 2023. Jadi kalau bukan relawan Sakti yang mempunyai jiwa kemanusiaan, tidak akan ada yang mau membantu dan memobilisasi masyarakat dalam jumlah banyak. Dengan kehadiran Sakti semoga bisa membuat Bogor semakin kuat,” katanya. (Red)

Baca Juga:  Garis-Garis di Kertas: Jejak Sketsa dari Banjarnegara menuju Ibukota dan Secarik Kisah M. Nashir Setiawan

Editor & Penerbit : Den.Mj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *