Sorotrakyat.com | Bogor – Pengendara motor menjadi korban untuk yang kesekian kalinya dan diketahui mengalami luka-luka setelah terserempet kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Kampung Karanggan Tua, Desa Karanggan, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, pada Kamis (13/2/2025).
Berdasarkan keterangan dari saksi (Koswara), Kapolsek Gunung Putri, AKP Aulia Robby Kartika Putra, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.30 WIB saat kereta api melintas dari Stasiun Nambo menuju Jakarta. Korban, Sumarsih (warga Kampung Karanggan, Desa Puspasari, Kecamatan Citeureup), baru saja menjemput anaknya dari sekolah.
“Saat melintasi rel kereta api yang tidak memiliki palang pintu, bagian belakang motor korban terserempet badan kereta, menyebabkan ia terjatuh di samping lintasan,” ujar AKP Aulia.
Akibat kejadian ini, Sumarsih mengalami luka memar di kaki dan patah gigi depan. Ia segera dilarikan ke klinik terdekat untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara itu, motornya mengalami kerusakan.
Bhabinkamtibmas Desa Karanggan, Aiptu Mochtar Sawabi, dengan cepat mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan dan memastikan penanganan lebih lanjut. Pihak Stasiun Nambo juga hadir di lokasi untuk melakukan evaluasi terhadap kejadian ini.
Kapolsek Gunung Putri mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat melintasi rel kereta api, terutama di perlintasan tanpa palang pintu.
“Kami mengimbau agar masyarakat selalu waspada dan berhati-hati saat melintasi rel kereta api, khususnya di perlintasan tanpa palang pintu, untuk menghindari kecelakaan serupa di masa mendatang,” kata AKP Aulia. (DR)
Editor & Penerbit: Den.Mj