Pabrik Kaca Terbesar Di Asia Tenggara Mulai Di Bangun Dengan Peletakan Batu Pertama

Sorotrakyat.com | Batang — Produsen kaca asal Korea Selatan KCC Glass segera dibangun di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Ceo KCC Glass Corporation Nae-Hoan Kim bersama Menteri Investasi  Bahlil Lahadalia, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Bupati Batang Wihaji, saat meninjau di KITB, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Kamis (20/5/2021).

Komandan Kodim 0736/Batang Yan Eka Putra beserta rombongan Forkopimda ikut hadir dalam peresmian penanaman batu pertama di pabrik kaca terbesar di Asia Tengara.

banner 325x300

Menteri Investasi BKPM Bahlil Lahadalia mengemukakan, sebelumnya telah dibangun infrastruktur penunjang selama sembilan bulan.

“Saat ini kami dorong percepatan pembangunan pabriknya, yang nantinya hasil produksi sebesar 85 persen akan diekspor dengan total nilai investasinya Rp5 triliun,” jelasnya.

Kedepan, Lanjut dia, akan mendatangkan banyak devisa. Di samping itu, pabrik tersebut dapat membuka lapangan pekerjaan sebanyak 1.200 orang.

Lahan yang disiapkan adalah seluas 49 hektare. Sedangkan kapasitas produksinya mencapai 438 ribu ton per tahun.

“Bahan baku tetap didatangkan dari dalam negeri dengan berkolaborasi bersama antara pengusaha dan pelaku usaha lokal,” tegasnya.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, pembangunan pabrik kaca terbesar se-Asia Tenggara di Kabupaten Batang ini berkat peran serta dari PTPN 9.

“Itu karena didukung pembangunan infrastruktur yang cepat, hanya sembilan bulan,” ungkapnya.

Pembangunan industri akan terus dilakukan, tidak hanya di Kabupaten Batang, namun di seluruh wilayah Jawa Tengah.

“Kami akan bekerja sama dengan Korea Selatan di bidang Smart Farming, ada pula teknologi baterai yang bagus untuk kembali berinvestasi di Jawa Tengah,” tegasnya.

Ia menegaskan, saat ini Korea menempati peringkat kedua di Jawa Tengah dalam berinvestasi.

Baca Juga:  Area Bekas Tambang di Sintang Kalbar Ditanami Pohon Presiden

Bupati Batang Wihaji menerangkan, nantinya akan ada turunan atau pengembangan bisnis setelah dibangunnya pabrik KCC Glass di Kabupaten Batang, yakni membutuhkan tenaga kerja memanfaatkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

“Harus ada pelibatan pelaku UMKM lokal yang profesional untuk mendukung kesuksesan industri kaca di Kabupaten Batang. Untuk pemenuhan tenaga kerja, akan memanfaatkan peran Batang Career sesuai kebutuhan KCC Glass di tahun ke- 2,” ungkapnya. (Red)

Editor & Penerbit : Den.Mj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *