Liga Santri Piala Kasad 2022 Diperubkan Tiga FC Ponpes di Batang

Sorotrakyat.com | Batang – Tiga tim sepakbola dari tiga pondok pesantren di Kabupaten Batang bertarung sengit untuk menjadi yang terbaik. Mereka bertarung agar berhak mewakili Kabupaten Batang dalam ajang Liga Santri Piala Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) tahun 2022.

Tiga tim sepakbola itu berasal dari Ponpes Darussalam Desa Kemiri Barat Kecamatan Subah, Ponpes Modern Selamat Desa Clapar Kecamatan Subah, dan Ponpes Modern Tazakka Desa Sidayu Kecamatan Bandar.

banner 325x300

Komandan Kodim 0736/Batang, Letkol Inf Ahmad Alam Budiman yang diwakili Kastaf Kodim Mayor Inf Slamet Muchcadi mengatakan, piala Kasad ini bertujuan dalam upaya menjaring bakat para santri terhadap sepak bola. Selain itu juga untuk memupuk tali silaturrahim antar santri.

“Di Batang, ada tiga tim yang akan bersaing. Sesuai jadwal, pertandingan mulai digelar pada tanggal 20 – 22 Juni 2022 di GOR Moh Sarengat Batang,” ujar Kasdim 0736/Batang Mayor Inf Slamet Muchcadi pada pembukaan Liga Santri Piala Kasad tahun 2022, Senin (20/6/2022).

Ia juga menambahkan, pada hari pertama pertandingan mempertemukan antara Darussalam FC dengan Selamat FC. Kemudian pada hari kedua akan dipertemukan Darussalam FC dengan Tazakka FC, dan hari ketiga Tazakka FC dengan Selamat FC.

“Tim terbaik akan kami kirim ke Korem 071/Wijayakusuma di Purwokerto. Disana para atlet sepakbola ini akan diadu lagi. Apabila menang, tim sepak bola akan dikirim ke Kodam IV/Diponegoro. Di Kodam, mereka akan diadu lagi dengan sesama perwakilan dari antar Korem dan pemenangnya akan mewakili kodam IV/Diponegoro untuk bertanding memperebutkan piala Kasad,” terangnya.

Diketahui, liga santri piala Kasad tahun 2022 dibuka secara serentak di seluruh penjuru tanah air yang diselenggarakan di masing masing satuan komando kewilayahan dijajaran TNI AD, yang dipusatkan di Jombang Jawa timur oleh Kasad Jendral TNI Dudung Abdurahman.

Baca Juga:  Dedie Rachim Harapkan Anggota Polri Semakin Presisi

Adapun pola kompetisi liga santri ini, akan diawali dengan penyisihan dari tingkat kabupaten atau kota mulai 20 Juni hingga 30 Juli mendatang. Rencananya, liga santri akan memakan waktu empat sampai enam bulan, dan diharapkan selesai tahun ini.

Selanjutnya para klub santri dari setiap kabupaten/kota akan bersaing untuk tingkat provinsi. Nantinya kelanjutan liga tersebut akan digelar pada Agustus hingga September sebelum ke tingkat nasional yang berakhir pada Oktober nanti.

Pertandingan pembukaan Liga Santri Piala Kasad 2022 antara Darussalam FC dengan Selamat FC berakhir dimenangkan oleh Darussalam FC dengan Skor 5-0. (Red)

Editor & Penerbit : Den.Mj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *