Deklarasi Brigez, Moonraker dan XTC Kolaborasi dengan Pemerintah Tekan Tawuran

Sorotrakyat.com | Kota Bogor – Maraknya tingkat kenakalan remaja khususnya tawuran dan tindak kekerasan yang akhir-akhir ini dirasa sangat meresahkan dan semakin menghawatirkan masyarakat, membuat tiga organisasi motor di indonesia bergerak melakukan deklarasi bersama.

Organisasi kendaraan motor terutama untuk wilayah kota bogor yakni; Brigez, Moonraker dan XTC melakukan pertemuan terbuka serta menyepakati untuk mendeklarasikan Bogor Kondusif tanpa ada perseteruan lagi di antara ketiganya.

banner 325x300

Hal serupa sebelumnya juga sudah dilakukan disejumlah wilayah kota dan kabuaten lain di indonesia. Saat ini Bogor Raya pun melangsungkan Deklarasi nya yang berlokasi di go vibes caffe tanah baru bogor utara, pada Minggu malam (14/05/2023).

Acara Deklarasi tersebut dihadiri langsung oleh para petinggi dari ke tiga organisasi itu. Nampak hadir Agwinanda Eka Nugraha selaku ketua Brigez Bogor Raya beserta jajarannya, ada Herlan Nugraha, Oki Septianto, Ajeb Hankam Moonraker beserta jajarannya, dan dari XTC ada Muhamad Rio dan rusli rustandi aka ngo selaku pengurus beserta jajarannya.

Selain bersepakat untuk menyatakan perdamaian, ketiga organisasi tersebut juga bersepakat akan berkolaborasi dengan pemerintah serta aparatur negara untuk menekan kasus kenakalan remaja khususnya tawuran dan tindak kekerasan yang saat ini dirasa sangat meresahkan dan semakin menghawatirkan di kota bogor. (Red)

Editor & Penerbit : Den.Mj

Baca Juga:  Miris! Ditemukan Rumah Warga yang Tak Kunjung Dapat Bantuan RTLH di Bogor Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *